Friday 13 March 2015

Rubah Pertanyaan Rubah Nasib

Rubah Pertanyaan Rubah Nasib
@efendi_huang


Hampir selalu ada hal yang  dipertanyakan dalam kehidupan sehari-hari. Apa yang terjadi sering menimbulkan berbagai pertanyaan. Terkadang kita menanyakan dengan nada sinis atau tidak percaya. Sering kali kita juga meragukan apa yang akan terjadi dalam mempertanyakan sesuatu.

Seringkali keluar dari mulut kita pertanyaan-pertanyaan seperti ini, diantaranya :


  • Apa mungkin ?
  • Ah, mana mungkin?
  • Apa bisa?
  • Mana bisa sih?
  • Apakah masuk akal?
  • Mana masuk akal?
  • Dan lain sebagainya.

Pertanyaan-pertanyaan seperti di atas sangat berbahaya karena selalu menghilangkan peluang yang ada. Saat mengucapkan pertanyaan seperti "apa mungkin ?" / "Mana mungkin?" Itu berarti juga kita meragukan kemampuan kita, meragukan kemungkinan kesuksesan kita dalam mengerjakan sesuatu. Itu juga sering kali merendahkan diri sehingga kemampuan maksimal kita tidak keluar. Itu juga mengurangi kreatifitas otak kita dalam berpikir dan mencari ide-ide baru atau solusi baru.

Namun halnya akan sangat berbeda jika pertanyaan-pertanyaan tersebut dirubah menjadi seperti ini, diantaranya :
  • Bagaimana caranya supaya itu mungkin terjadi?
  • Bagaimana caranya supata itu bisa dilakukan?
  • Bagaimana cara masuk akal supaya itu bisa dilakukan ?
  • Dan lain sebagainya.

Saat kita mengubah pertanyaan-pertanyaan seperti di atas, itu akan menstimulasi kreatifitas otak dalam berpikir dan mencari ide/solusi baru. Itu juga akan memperbesar peluang tercapainya sesuatu yang berarti peluang sukses pun jauh lebih besar. Dan tentu masih banyak keajaiban-keajaiban yang akan terjadi bilamana kita merubah pertanyaan yang akhirnya akan merubah nasib kita.

Semoga artikel ini bermanfaat dan memberikan inspirasi kita dalam meraih nasib yang lebih baik dan cemerlang.

No comments: